Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Ayam Woku Kemangi Manado


Ayam Woku adalah masakan khas Manado, Sulawesi Utara. Menjadi makanan favorit juga karena cita rasa pedasnya. Ada beberapa resep yang memakai daun pandan, tapi di resep ini tidak. Karena selera saja sih, mau pakai juga boleh.

Bahan:
  • 1 ekor ayam kampung/negeri
  • 2 ikat kemangi, ambil daunnya
  • 6 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun kunyit
  • 2 batang serai, ambil putihnya
  • 4 buah tomat
  • 2 batang daun bawang
  • 2 sendok makan garam
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 750 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
  • 10 butir bawang merah
  • 6 buah cabe merah besar
  • 5 buah cabe rawit
  • 5 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 3 cm jahe

Cara Membuat:
  1. Haluskan bumbu-bumbu, lalu tumis bumbu tersebut sampai wangi. Lalu masukkan daun jeruk, daun kunyit, serai, dan tomat. Aduk sampai merata dan wangi.
  2. Masukkan ayam ke dalam bumbu yang sudah ditumis, tambahkan air, masak sampai ayam matang dan air sudah mulai berkurang. Tambahkan gula dan garam secukupnya.
  3. Masukkan daun kemangi dan daun bawang, aduk rata. Lalu angkat dan sajikan

Resep ini juga bisa dilihat di Instagram @dapur.cinta jadi jangan lupa difollow yaa :)

Mau rekomendasi alat-alat dapur yang bagus dan murah? Klik di sini!

 

Posting Komentar untuk "Resep Ayam Woku Kemangi Manado"